Penghormatan Terakhir Alm. Pdt. M. Panjaitan

Foto: Multimedia UNAI

Pada Minggu, 17 September 2023, Universitas Advent Indonesia (UNAI) dengan tulus dan penuh penghormatan menggelar acara pelepasan untuk mendiang Pdt. Mahadin Panjaitan. Acara tersebut berlangsung di Ruang Chapel Universitas Advent Indonesia, Cimahi, Jawa Barat, Indonesia, dan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk para kerabat, jemaat Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh (GMAHK) UNAI, mahasiswa UNAI, dan lainnya. Prosesi pemakaman kemudian dilaksanakan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Santiong 2, Kolonel Masturi, Cimahi, Jawa Barat, Indonesia.

Setelah acara pelepasan, prosesi pemakaman dilanjutkan di TPU Santiong 2, Kolonel Masturi, Cimahi, Jawa Barat, Indonesia. Pemakaman Almarhum Pendeta Mahadin Panjaitan berlangsung dengan khidmat, dihadiri oleh keluarga, dan rekan-rekan seiman yang merindukan kehadirannya.

Almarhum Pendeta Mahadin Panjaitan adalah sosok yang luar biasa dalam perjalanan hidupnya di UNAI.

Beliau bukan hanya seorang pendeta, tetapi juga seorang teladan yang memberikan inspirasi kepada banyak orang. Ajaran-ajaran, didikan, dan pelayanan yang sungguh-sungguh yang beliau lakukan selama masa hidupnya akan selalu diingat dan dihargai oleh semua yang mengenalnya.

Bahkan setelah pensiun, Almarhum Pendeta Mahadin Panjaitan masih dipercayakan untuk melayani di Fakultas Pendidikan UNAI, menunjukkan komitmen yang luar biasa terhadap misi dan nilai-nilai universitas. Jejak-jejak langkah pelayanannya akan terus mengilhami generasi-generasi mendatang.

Kami, segenap warga UNAI, mengucapkan terima kasih yang tak terhingga atas dedikasi Almarhum Pendeta Mahadin Panjaitan dalam melayani dan memimpin dengan teladan. Kami juga turut berduka cita yang mendalam atas kepergian beliau. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan penghiburan dari sorgawi dalam menghadapi kehilangan ini.

Share :

More News

Latest News