MOU UNAI x WAHU (Waste Hub) dalam Penanggulangan Sampah
Foto: Multimedia UNAI
ebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan, Universitas Advent Indonesia melalui Badan Eksekutif Mahasiswa menjalin kerja sama dengan WAHU (Waste Hub) dalam penyediaan fasilitas pengelolaan sampah plastik di lingkungan kampus.
Melalui kerja sama ini, Badan Eksekutif Mahasiswa dan WAHU menghadirkan dropbox khusus sampah plastik yang mulai tersedia sejak 28 Maret 2025. Fasilitas ini diharapkan dapat memudahkan mahasiswa, staf, dan dosen dalam memilah serta membuang sampah plastik secara tepat, sekaligus menjadi langkah konkret menuju kampus yang lebih bersih dan berkelanjutan.
“Dropbox ini bukan hanya tempat membuang sampah, tetapi juga simbol komitmen kita dalam menjaga lingkungan,” ujar perwakilan Badan Eksekutif Mahasiswa dalam peluncuran fasilitas tersebut.
Mahasiswa dan seluruh civitas akademika diajak untuk memanfaatkan dropbox ini secara maksimal. Dengan langkah kecil seperti memilah sampah, Universitas Advent Indonesia ingin membangun kebiasaan besar demi lingkungan yang lebih baik.