Bakti Sosial UNAI ke Yayasan Pembinaan Anak Cacat (YPAC) Jakarta
Foto: Multimedia UNAI
Pada tanggal 11 Oktober 2018, mahasiswa-mahasiswi kelas mata kuliah Akuntansi Manajemen Lanjutan, Akuntansi Biaya, Metedologi Penelitian, Manajemen Strategi, dan Perilaku Keorganisasian oleh Bapak Dr. Paul E. Sudjiman, MBA. dan Ibu Lorina Sudjiman, BSC., MBA. mengadakan bakti sosial ke Yayasan Pembinaan Anak Cacat Jakarta. Beberapa bus rombongan peserta bakti sosial berkumpul di Lapangan Parkir depan UNAI Alumni Chapel untuk kemudian berangkat pukul 03.00 WIB. Mahasiswa-mahasiswi yang mengikuti kegiatan ini berjumlah 224 orang diwajibkan mengenakan pakaian yang sopan serta almamater Universitas Advent Indonesia. Kegiatan ini juga diikuti oleh 4 dosen yaitu Bapak Dr. Paul E. Sudjiman, MBA. dan Ibu Lorina Sudjiman, BSC., sebagai penanggung jawab serta Bapak Heddry Purba, BSC., M,KOM dan Bapak Dr. Romulo Sinabutar sebagai peserta.
Setelah sampai di lokasi kegiatan, acara dimulai pada pukul 08.00 WIB. Rombongan bakti sosial Universitas Advent Indonesia mengadakan acara di Yayasan Pembinaan Anak Cacat dimana Sdr. Grace Cyeli dan Thrie Anggie menjadi MC untuk mengkoordinasi acara tersebut. Adik-adik YPAC yang sangat bersemangat dalam menyambut kedatangan mahasiswa-mahasiswi dan Dosen pembimbing serta sangat antusias mengikuti acara itu. Walaupun keadaan adik-adik tersebut tidak sempurna, dalam kegiatan itu peserta baksos tetap dapat melihat sukacita yang sangat luar biasa dari anak-anak disabilitas. Begitu juga dengan guru-guru yang sangat ramah dalam membantu panitia baksos untuk mensukseskan kegiatan tersebut. Dalam acara tersebut Bapak Dr. Paul E. Sudjiman, MBA menyampaikan kata-kata sambutan dan dilanjutkan oleh Edwin Timothy selaku ketua pelaksana, dan Bapak Heru selaku Kepala Sekolah YPAC Jakarta ju.
“Adik-adik yang dibina oleh yayasan ini telah berpartisipasi dalam acara Asian Para Games, dan juga Carlos telah memenangkan juara II di bidang olahraga tingkat nasional” kata Bapak Heru, selaku kepala sekolah Yayasan Pembinaan Anak Cacat Jakarta. Bapak Yanto yang telah melayani selama 35 tahun sebagai guru di YPAC Jakarta merasa sangat terberkati oleh bakti sosial yang telah dilaksanakan, seluruh peserta juga mendengarkan literasi mengenai persahabatan, nyanyian yang sangat indah, dan juga talenta-talenta lainnya yang dipersembahkan oleh YPAC Jakarta.
Acara diakhiri dengan pemberian plakat, sertifikat penghargaan, kenang-kenangan, dan juga goodie bag kepada anak-anak YPAC Jakarta. Setelah kegiatan diakhiri, mahasiswa/i UNAI pun berekreasi ke Atlantis yang berlokasi di Ancol. Dan kegiatan semuanya berjalan dengan lancar hingga tiba di UNAI pukul 22.00 WIB dengan selamat sentosa berkat pertolongan Tuhan.
Paulus Agustian_1540289988783{margin-bottom: 0px !important;border-bottom-width: 0px !important;padding-bottom: 5px !important;}”][/vc_column][/vc_row]