UNAI Alumni Home Coming Batch 2014 – “Love Will Be Our Home”

Foto: Multimedia UNAI

Seperti tradisi yang biasa dilakukan pada tahun-tahun sebelumnya. Pada tanggal 23 s.d 24 Februari 2019, UNAI kembali didatangi oleh alumni angkatan 2004 yang tamat pada tahun 2009. Sudah menjadi tradisi di UNAI bahwa setiap 10 tahun setelah tahun kelulusan, maka akan diadakan acara yang biasa disebut dengan “Alumni Home Coming”. Karena itu pada tahun ini, alumni yang kembali mengunjungi kampus UNAI ialah alumni yang telah tamat pada tahun 2009. Dan pada acara Alumni Home Coming kali ini tema yang diangkat ialah “Love Will Be Our Home”.

Kegiatan pertama yang mereka lakukan di kampus UNAI ialah pelayanan pada jam Sekolah Sabat. Mulai dari protokol hingga pemimpin diskusi sekolah sabat pararel, semuanya adalah alumni tahun 2009. Tentunya ini merupakan berkat bagi seluruh jemaat yang hadir karena dapat dilayani oleh alumni-alumni yang berbakat di bidangnya masing-masing. Pelayanan mereka terus berlanjut di acara khotbah. Sebagai pembicara ialah Pdtm. Andreas Ginting yang membawakan Firman Tuhan dengan judul “Dari Seorang Demoniak Menjadi Seorang Penginjil”.

Lalu pada jam Pemuda Advent, kakak-kakak dan abang-abang kita ini juga berhasil membawakan acara yang sangat menarik yaitu wawancara kepada dosen terfavorit UNAI, Sir Richard Simbolon dan Ma’am Debora. Selain itu, ada juga salah satu alumni 2009 yang turut diwawancarai yaitu kak Dahlia Sinaga, dan yang terakhir, sebagai perwakilan dari mahasiswa UNAI turut diundang pula Edo Tarigan, mahasiswa Fakultas Filsafat tingkat 4. Selama berada dalam sesi wawancara tersebut, mereka harus menjawab beberapa pertanyaan mengenai kasih. Baik kasih kepada anak, orang tua maupun kepada pasangan masing-masing. Semua jawaban yang diberikan sangatlah menyentuh hati bagi semua yang mendengarkan.

Hal lain yang semakin membuat acara PA kemarin menarik ialah adanya telfon langsung antara salah satu mahasiswa UNAI yang telah dipilih secara acak, bernama Devant Sinaga dengan Ibundanya. Dimana Devant diminta untuk mengucapkan permohonan maaf dan harus mengungkapkan rasa sayangnya kepada Ibunya. Sontak hal ini mengingatkan kepada semua yang hadir untuk lebih peduli lagi terhadap orang tua yang berada jauh dari tempat kita berkuliah saat ini. Setelah wawancara selesai maka sebagai penutup, alumni 2009 menyanyikan sebuah lagu berjudul Love Will Be Our Home dan dilanjutkan dengan Firman Tuhan untuk menutup hari Sabat yang disampaikan oleh Sir Ismail.

Acara Alumni Home Coming 2009 ini ternyata tidak berhenti disitu saja, karena pada hari Minggunya mereka mengadakan acara khusus untuk senior yang mereka sebut dengan acara “Seru-Seruan Bareng”. Kegiatan ini bertempat di Theater Room, New Academic Building. Dalam acara itu, abang-abang dan kakak-kakak alumni kita ini memberikan tips-tips yang diperlukan saat memasuki dunia kerja nanti.dan mereka juga mengadakan sharing untuk setiap fakultas bersama alumnusnya.

Ini semua sangat membantu senior kita untuk mempersiapkan diri sebelum memasuki dunia kerja nantinya. Kemudian pada pukul 14.00 diadakanlah acara Olahraga bersama bagi senior pria di lapangan sepak bola dan untuk senior wanita para alumnus kita telah menyiapkan acara beauty class yang bertempat di New Academic Building ruang 101. Sebagai penutupan maka mereka berkumpul untuk makan bersama pada sore harinya. Demikianlah serangkaian kegiatan Alumni Home Coming 2009.

(Humas)

Tags: , , , , |
Share :

More News