“How Digital Transformation Changes Our Way of Work and Think“ – Seminar dan Workshop Fakultas Teknologi Informasi Semester Ganjil 2019/2020

Foto: Multimedia UNAI

Pada hari Minggu tanggal 15 September 2019 Fakultas Teknologi Informasi (FTI) bekerjasama dengan Himpunan Mahasiswa (HIMA) FTI mengadakan acara seminar di Theater room Universitas Advent Indonesia (UNAI) dengan tema “How Digital Transformation Changes Our Way of Work and Think”. Acara ini dimulai pada pukul 08.00 dengan sedikit energizer oleh staff HIMA dan dilanjutkan dengan kata sambutan dari Dekan FTI UNAI Sir. Andrew Pakpahan, S.Si, M.T, Ph.D.

Materi untuk seminar dibawakan oleh alumnus Ilmu Komputer UNAI tahun 2004 adalah Bpk. Herry Nosapratama. Beliau merupakan General Affairs Head di PT. Trubaindo Coal Mining & PT. Bharinto Ekatama, Kalimantan Timur. Seminar ini tidak hanya diikuti oleh mahasiswa FTI, tetapi juga oleh mahasiswa/i dari berbagai program studi yang ada di UNAI dan dosen-dosen.

Seminar ini diadakan dengan tujuan untuk mengubah pemikiran para mahasiswa ataupun orang muda agar dapat lebih menjadi kreatif dan inovatif dalam menyikapi teknologi di dalam pekerjaan pada zaman sekarang ini, dimana teknologi informasi sudah banyak merubah cara kerja dan sistem diberbagai bidang kehidupan. Di dalam presentasi yang diberikan Bpk. Herry menekankan tentang bagaimana industry 4.0 akan mentransformasi bisnis dengan produktivitas dan pertumbuhan dan solusi yang berorientasi kepada pelanggan, teknologi inovatif yang sangat cepat perubahannya dapat mentransformasi organisasi dengan filosofi “Agile” yang memungkinkan testing dan learning dapat dilakukan dengan cepat. Setelah pemaparan materi, acara dilanjutkan dengan workshop dimana para peserta diminta untuk menganalisa kebutuhan dari individu dan bagaimana organisasi dapat mengakomodir kebutuhan itu dengan proses bisnis yang ada.

Dalam pertengahan acara, diadakan kuis dari pemateri dengan menggunakan aplikasi Kahoot..Kuis dimulai dengan para mahasiswa mendaftarkan namanya terlebih dahulu dan memasukan kode untuk turut ikut dalam kuis. Kuis nya dimenangkan 4 orang dan mendapatkan hadiah dari pembicara dan panitia.

Acara ditutup pukul 12.00 dengan penyerahan penghargaan berupa plakat dan ucapan terima kasih dari FTI UNAI. Kemudian dipenghujung acara, HIMA beserta seluruh peserta seminar berfoto bersama. Setelah semua acara selesai, pemateri, HIMA, dosen-dosen dan seluruh peserta seminar bersantap siang bersama di dining room UNAI.

Seminar ini adalah bagian dari rangkaian program FTI yang akan diselenggarakan selama tahun ajaran 2019/2020 dimana alumnus-alumnus FTI UNAI diundang untuk datang kembali ke kampus tercinta untuk membagikan ilmu dan pengalaman agar dapat memotivasi dan mempersiapkan para mahasiswa FTI UNAI lebih baik lagi untuk menghadapai dunia kerja yang telah menanti. Jayalah selalu FTI UNAI!

(Humas)

Tags: , , , , , |
Share :

More News

Latest News

  • LATEST ISSUE

    “UNAI News and Views”

    Edisi September 13