“The Truth That Will Set Us Free” – Pelayanan UNAI Malaysian Association

Foto: Multimedia UNAI

Liburan adalah suatu waktu yang paling ditunggu oleh seorang pelajar, oleh karena melalui liburan mereka dapat mengistirahatkan pikiran serta mental mereka dari pelajaran dan aktivitas di kampus.

Berbeda halnya dengan UMA atau UNAI Malaysian Association yang di koordinasikan oleh Enos Hitlor dan Imbuhan Patrick bersama anggotanya, serta beberapa mahasiswa Fakultas Filsafat Universitas Advent Indonesia yang bergabung di dalamnya antara lain Raynheart Sinambela dan Daffin Thene, mereka mengisi masa liburan mereka untuk melakukan suatu pelayanan dengan tema “The Truth That Will Set Us Free” (Kebenaran yang Memerdekakan kita) yang dimulai dari tanggal 22 Desember sampai tanggal 28 Desember 2019 bertempat di Keningau Sabah Malaysia.

Hal ini dilakukan mereka dengan alasan kerinduan UMA untuk melayani dan menguatkan iman serta memperkenalkan UNAI kepada saudara-saudari di 3 jemaat yang ada di Keningau antara lain jemaat Pekan Kiningau, jemaat Toboh Baru, dan jemaat Magatang. Acara KKR dilaksanakan pada malam hari, sedangkan pada siang hari mereka dengan bimbingan dari Pdt. Giftor melakukan perlawatan kepada anggota-anggota jemaat dengan cara masuk ke rumah-rumah mereka dan puji Tuhan melalui pelayanan mereka ini ada tiga orang yang menerima Kristus menjadi jurus selamat mereka.

Mereka berharap melalui kegiatan kecil yang mereka lakukan ini dapat menjadi berkat untuk orang-orang yang telah merasakan pelayanan mereka serta orang-orang yang disekitar wilayah mereka juga dapat mengenal Tuhan Yesus dalam kehidupan orang-orang yang berkontribusi dalam pelayanan ini.

(Humas)

Tags: , |
Share :

More News

Latest News

  • LATEST ISSUE

    “UNAI News and Views”

    Edisi September 20