“THE LORD IS AT HAND” – Worship Fakultas Ekonomi Universitas Advent Indonesia Semester Genap 2019/2020

Foto: Multimedia UNAI

HIMA Fakultas Ekonomi mengadakan Worship Fakultas dengan tema “The Lord is at Hand” pada Selasa, 4 Februari 2020 yang bertempat di Aula Chapel UNAI. Acara ini dihadiri oleh seluruh mahasiswa Fakultas Ekonomi angkatan ganjil. Sistem ini diadakan karena mengingat mahasiswa Fakultas Ekonomi merupakan mahasiswa terbanyak di kampus UNAI, sehingga kami memahami akan kondisi worship di asrama yang tetap perlu dilaksanakan, maka worship fakultas ini dibagi ke dalam dua waktu berdasarkan angkatan ganjil dan genap.

Worship fakultas ini didampingi oleh Bapak Harman Malau, S.Th, S.E, M.M, Ph.D, selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Ibu Mila Susanti, S.E, M.M, selaku Kajur Fakultas Ekonomi. Berbeda dari acara worship biasanya, pada worship Fakultas Ekonomi kali ini, mulai dari pembukaan hingga penutupan acara, partisipan yang turut mengambil bagian di worship ini menggunakan Bahasa Inggris, termasuk seluruh mahasiswa yang telah hadir karena mereka pun harus menghafalkan satu ayat Alkitab dalam Bahasa Inggris dan menuliskannya di atas kertas.

Berikut partisipan yang turut mengambil bagian,

Pemimpin Lagu  : Sdr. Dorkas Hutagaol (Sie. Kerohanian)

Pemimpin Acara : Sdr. Jouse Habeahan (Ketua HIMA FEKON)

Doa buka            : Sdri. Artauli Situmeang (Sie. Kerohanian)

Kata Sambutan  : Sir Harman Malau, S.Th, S.E, M.M, Ph.D (Dekan FEKON)

Pembicara          : dr. Gerry Malau

Suatu sukacita bagi seluruh mahasiswa dan dosen yang mendengar Firman Tuhan melalui hamba-Nya, dr.Gerry Malau yang mengajarkan dan mengingatkan bahwa “your values determine your choice and actions”, tidak masalah dari mana Anda berasal, yang penting adalah kemana Anda pergi. Beliau juga mengajak para pendengarnya untuk “Never stop changing until Jesus comes!”

Tunggu worship Fakultas Ekonomi selanjutnya! Untuk informasi lebih lanjut, ikuti sosial media HIMA Fakultas Ekonomi (@himafekonunai). Tuhan memberkati.

(Humas)

Tags: , , , |
Share :

More News