The Outstanding Student Semester Ganjil 2019/2020 – Ell Bryan Timothy

Foto: Multimedia UNAI

Ell Bryan Timothy atau biasa dikenal dengan panggilan Ell atau Bryan. Lahir di Pekanbaru, 11 Februari 2001 merupakan mahasiswa jurusan manajemen Universitas Advent Indonesia angkatan 2019. Pada semester pertamanya, ia mendapatkan IP 4.00. Ell yang lebih senang menikmati harinya dengan bermain game. Menurutnya dengan bermain game dapat membantunya dalam belajar Bahasa inggris.

Tentunya untuk bisa mencapai IP dengan nilai sempurna, ada pengorbanan yang harus dia buat. Menurutnya jurusan yang diambil kali ini sulit karena sewaktu SMA ia mengambil jurusan yang berbeda dengan di saat ia berkuliah. Sehingga ia harus belajar ekstra setiap hari, Ell akan bangun lebih pagi dan setiap malam dia me-review materi. Selain itu berdiskusi dengan teman juga dapat membantu ia untuk semakin mudah untuk mengerti pelajaran yang sulit. Dengan selalu mempunyai keinginan untuk membahagiakan orangtuanya, membuat Ell semakin semangat belajar dikala ia mulai merasa malas.

Ia juga berpegang teguh dengan ayat alkitab yaitu 1 Korintus 10:13 (TB)Pencobaan-pencobaan yang kamu alami ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang tidak melebihi kekuatan manusia. Sebab Allah setia dan karena itu Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu”.

(Humas)

Tags: , , , |
Share :

More News

Latest News

  • LATEST ISSUE

    “UNAI News and Views”

    Edisi September 20