Visiting Lecturer Fakultas Teknologi Informasi UNAI ke Fakultas Ilmu Komputer UNKLAB

Foto: Multimedia UNAI

Pada hari Selasa 25 Februari 2020, salah satu dosen dari Fakultas Teknologi Informasi Universitas Advent Indonesia (FTI UNAI) yaitu Jay Idoan Sihotang mendapat kehormatan untuk melakukan Visiting Lecturer di Fakultas Ilmu Komputer Universitas Klabat (FIK UNKLAB), Manado, Sulawei Utara. Acara visiting lecturer ini merupakan kunjungan balasan dari tim FIK UNKLAB yang sudah melakukan kunjungan pada Oktober 2019 lalu. Jay Idoan Sihotang, M.T. diberikan kepercayaan untuk mengajar di dua mata kuliah yaitu mata kuliah Management Information System dan E-Bisnis.

Pada kelas pertama yaitu kelas Management Information System, Bapak Andrew Liem, Ph.D. sebagai Dekan FIK UNKLAB memulai kelas dengan memperkenalkan Jay kepada peserta kelas, dan dilanjutkan oleh renungan yang dibawakan oleh Ibu Lidya Laoh selaku dosen pengajar Mata Kuliah Management Information System dan E-Business. Pemaparan materi disampaikan oleh Jay Idoan Sihotang di hadapan puluhan peserta kelas. Materi tersampaikan dengan baik dan mendapat antusiasme yang penuh dari para mahasiswa/i peserta kelas. Tidak jarang beberapa candaan dilontarkan dalam kelas untuk mengurangi kejenuhan dan meningkatkan perhatian mahasiswa/i di kelas.

Tidak terasa waktu kuliah berlalu, dan berlanjut ke kelas kedua yaitu E-Business. Peserta kelas E-Business lebih banyak dari kelas Management Information System, hampir mencapai 60 orang. Kelas dibuka dengan pengenalan dari Ibu Lidya Laoh, dan dilanjutkan dengan renungan serta penyampaian materi oleh Jay Idoan Sihotang. Materi tentang Arsitektur dan Infrastruktur Pendukung E-Commerce yang disampaikan mempunyai tujuan untuk membuka wawasan dan pengetahuan bagi teman-teman mahasiswa/i peserta kelas. Antusiasme mahasiswa terasa penuh dalam kegiatan perkuliahan tersebut, namun waktu yang terasa cepat membuat kami harus menutup kelas tersebut dalam doa. Tidak lupa ada beberapa foto bersama yang kami lakukan di akhir dari setiap kelas. Diharapkan dengan adanya kegiatan rutin visiting lecturer dapat mempererat hubungan antara FTI UNAI dan FIK UNKLAB, dan membuka banyak kesempatan dalam pengembangan baik FTI UNAI dan FIK UNKLAB. (Jay Sihotang)

(Humas)

Tags: , , , |
Share :

More News