HIMA FE-Webinar Public Speaking “How To Be A Good Speaker In Millennial Era”

Foto: Multimedia UNAI

Akibat pandemi Covid-19 membuat hampir seluruh penduduk dunia menerapkan pembatasan kegiatan yang dilakukan diluar rumah baik kegiatan kantor hingga aktivitas belajar tatap muka. Semenjak itu istilah work from home dan study from home menjadi sering terdengar. Untuk mendukung kegiatan bekerja dan belajar jarak jauh maka banyak aplikasi konfrens bermunculan mulai dari aplikasi Zoom, Google Meet, Webex dan Microsoft Teams. Ilmu berbicara di depan umum tidak hanya dibutuhkan untuk pertemuan tatap muka saja tetapi diperlukan juga dalam pertemuan secara virtual.

Himpunan Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Advent Indonesia mengadakan Webinar Public Speaking bertajuk “How To Be A Good Speaker In Millennial Era” dengan pembicara ternama yaitu Untung Subroto seorang Broad Trainer dan DJ Arie yang merupakan seorang Psikolog Trainer & MC. Acara ini dipandu oleh Joan Hutapea selaku dosen dari Fakultas Ekonomi Universitas Advent Indonesia. Dalam webinar ini dipaparkan bahwa kemampuan public speaking sangat diperlukan tidak hanya dalam pertemuan tatap muka tetapi dalam pertemuan virtual juga sangat diperlukan. Pemaparan mulai dari cara pemilihan kata, intonasi, volume suara, raut wajah, bahasa tubuh, tempat untuk melakukan pertemuan virtual hingga cara berpakaian yang sebaiknya digunakan saat menjadi public speaker.

Diharapkan melalui webinar yang diselenggarakan, para peserta yang mengikuti dapat meningkatkan kemampuan public speaking-nya dengan jauh lebih baik dan dapat diterapkan di kehidupan bermasyarakat.

(Humas)

Tags: , , , , , , , , , , , , , , |
Share :

More News

Latest News

  • LATEST ISSUE

    “UNAI News and Views”

    Edisi September 13