Penandatangan MOU UNAI dengan BNN Kabupaten Bandung Barat

Foto: Multimedia UNAI

Pada hari Kamis, 20 Oktober 2022 telah diadakan penandatanganan MOU antara UNAI dengan BNN KBB, dimana Rektor UNAI beserta dengan para Wakil Rektor turut hadir dan dari BNN KBB yang hadir adalah :

  1. AKBP M. Yulian. S, S.H., M.Si, Kepala BNN kab. Bandung Barat
  2. Eka Suryana, S.Sos, Kasubag Umum BNN KBB
  3. Mira Dhesinta Natalia, S.KM, Penyuluh Narkoba Ahli Pertama dan didampingi 3 staf lainnya dan BNN KBB.

Rektor UNAI, Pdt. Dr. Milton T. Pardosi, M.A.R mengharapkan bahwa BNN KBB akan menjadi partner dalam menjaga generasi muda bangsa Indonesia menjadi generasi yang bersih dari Narkoba secara khusus anak anak muda yang ada di Kampus UNAI dapat diberikan pengarahan, bimbingan, dan jika perlu dilakukan pemeriksaan secara sampling agar generasi muda di UNAI bersih terhadap narkoba dan obat terlarang lainnya.

Pada kesempatan tersebut MOU ditandatangani oleh Rektor UNAI dan juga Kepala BNN KBB dan penyerahan plakat serta pemakaian rompi biru menandakan UNAI merupakan “Kampus Bersinar” atau kampus bersih narkoba. .

(Humas)

Tags: , , , , |
Share :

More News

Latest News

  • LATEST ISSUE

    “UNAI News and Views”

    Edisi September 13