AIIAS Mission Trip
Foto: Multimedia UNAI
Tanggal 13 – 18 Juni 2023 merupakan waktu pelayanan yang sibuk untuk dosen-dosen FKIP UNAI. Karena pada tanggal tersebut telah diselenggarakan dua buah program dalam waktu yang bersamaan. Pada kegiatan pertama, dosen-dosen FKIP mengakomodasi kegiatan perjalanan misi dari 14 mahasiswa Adventist International Institute of Advanced Studies (AIIAS) kepada mahasiswa UNAI dan kepada siswa-siswa Perguruan Advent Parongpong, dan kegiatan kedua adalah kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat,guru dan Peneliti dari Jakarta dan Bandung, dengan Narasumber dosen-dosen dari AIIAS.
Rombongan AIIAS MISSION TRIP tiba di UNAI tanggal 13 Juni di malam hari, dan upacara penyambutan telah dilakukan pada pagi hari tanggal 14 Juni 2023. Kata sambutan diberikan oleh Profesor Dr. Caroline V. Katemba selaku wakil rector bidang akademik dan ibu Marlin S. Marpaung, M.Ed., selaku dekan FKIP UNAI. Dan setelah itu sambutan diberikan oleh para dosen FKIP UNAI dengan koordinator yang telah ditunjuk oleh FKIP, ibu Anne Hendriks, PhD.
Kegiatan perjalanan misi (mission trip) mahasiswa AIIAS yang direncanakan terpusat di satu ruangan di UNAI harus diubah karena para mahasiswa UNAI dan siswa Perguruan-perguruan Advent tidak dapat meninggalkan kelas mereka. Jadi, para mahasiswa AIIAS diutus ke kelas-kelas di mana para mahasiswa UNAI belajar dan kelas-kelas di mana siswa-siswa SD dan SMP Perguruan Advent Parongpong berada. Para mahasiswa AIIAS mendorong para mahasiswa UNAI yang dikunjungiuntuk menghidupkan nilai-nilaidan iman kristiani dalam belajar, juga mengajarkan ilmu penulisan dalam Bahasa Inggris. Sedangkan kepada siswa-siswa di Perguruan Advent Parongpong, para mahasiswa AIIAS memperkenalkan media pembelajaran dan juga mengajar Bahasa Inggris. Baik mahasiswa UNAI, maupun siswa-siswa SD dan SMP di Perguruan Advent Parongpong sangat senang dengan kunjungan para mahasiswa AIIAS tersebut. Selain melayani di kelas-kelas di UNAI maupun di Perguruan Advent Parongpong, para mahasiswa AIIAS melayani di gerje UNAI pada kebaktian pertengan minggu, vesper dan hari Sabat.
Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat dari dosen-dosen FKIP UNAI dibuat dalam bentuk seminar-seminar kepada guru dan juga dosen atau peneliti, Narasumber-narasumber seminar adalah para dosen AIIAS, dan seminar diberikan secara offline dan online. Hari pertama, ibu Prema Gaikward, PhD telah memberikan tentang mengimplementasikan iman dan nilai-nilai kristiani di kelas; dilanjutkan dengan seminar tentang strategi mengajar. Setelah makan siang, seminar diberikan oleh bapak Raymond Luntungan, MBA tentang media instruksional yang dapat digunakan oleh guru dan dosen, yaitu Nearpod, dan seminar dilanjutkan oleh bapak LeRoy T. Ruhupatty, PhD tentang jaminan mutu dalam pendidikan. Pada hari kedua telah diberikan seminar tentang penelitian kualitatif olehibu Prema Gaikward, PhD, dan pada hari ketiga bapak LeRoy T. Ruhupatty, PhD telah memberikan seminar tentang penelitian kuantitatif. Para peserta seminar yang berasal dari Perguruan Advent Setiabudhi, Perguruan Advent Parongpong, Perguruan Advent Bandung, UNAI, Universitas Pendidikan Indonesia, IKIP Siliwangi, dan Peneliti lain dari Jakarta dan Bandung telah mendapatkan ilmu yang berguna pagi perkembangan proses belajar mengajar di kelas dan dalam melakukan penelitian. Kegiatan seminar dalam rangka PKM FKIP UNAI telah ditutup dengan penyerahan sertifikat oleh Dekan FKIP kepada para Narasumber dan perwakilan peserta seminar, dan dilanjutkan dengan ucapan terima kasih dari Ketua LPPM UNAI Dr. Joshua Tobing.
Menyelesaikan semua kegiatan perjalan misi (mission trip), para mahasiswa dan dosen pendamping dari AIIAS ditemani oleh dosen-dosen FKIP UNAI melihat keindahan alam di sekitar UNAI. Dan, pada hari minggu, tanggal 18 Juni 2023 rombongan meninggalkan UNAI dengan membawa kesan yang baik tentang UNAI dan juga keramahtamahannya. Kegiatan-kegiatan ini merupakan salah satu upaya kolaborasi antara UNAI dan AIIAS untuk meningkatkan kompetensi Dosen dan Guru dalam mengajar dan meneliti, yang pada akhirnya akan membawa kemajuan pada dunia akademik. Tuhan kiranya memberkati kegiatan-kegiatan serupa di masa mendatang. (LS)
(Humas)