Alumni Stories: Roberto Lai

Foto: Multimedia UNAI

Roberto Lai, seorang alumnus UNAI yang telah menyelesaikan program sarjana akuntansi pada tahun 2008. Setelah meraih gelarnya di UNAI, Roberto kembali ke tanah kelahirannya, Timor Leste, pada saat negaranya telah merdeka. Memulai karirnya di dunia perbankan, ia bergabung dengan ANZ Bank atau Australian and New Zealand Bank dan dengan penuh semangat menggeluti bidang ini

Bekerja dengan dedikasi selama 3 tahun, Roberto Lai beruntung mendapatkan kesempatan berharga untuk melanjutkan pendidikannya di Selandia Baru, tepatnya pada tahun 2012, dengan meraih beasiswa untuk mengikuti program pascasarjana. Setelah menyelesaikan pendidikan tersebut, Roberto kembali ke dunia perbankan dan membawa pengetahuan dan pengalaman barunya ke tempat kerjanya.

Pada tahun 2016, Roberto Lai diberikan kesempatan emas oleh negara Timor Leste untuk melayani di agensi promosi investasi dan ekspor, yang dikenal sebagai TradeInvest Timor-Leste. Tugas agensi ini adalah mempromosikan peluang investasi yang menarik dan mendukung pertumbuhan ekspor, khususnya untuk komoditas Timor Leste yang memiliki nilai tinggi di pasar regional maupun global.

Roberto merasa sangat bersyukur karena diberikan kesempatan berharga untuk melayani negara tempat ia berasal. Meskipun perjalanan ini penuh dengan berbagai tantangan, Roberto percaya dengan teguh bahwa Tuhan akan menuntun jalannya jika dilakukan dengan sepenuh hati dan penuh keyakinan.

Untuk para mahasiswa UNAI, Roberto Lai memberikan pesan yang inspiratif, yakni untuk terus berusaha melakukan yang terbaik dan tidak putus asa. Ia meyakini bahwa Tuhan akan selalu menunjukkan jalan terbaik bagi mereka yang berjuang dengan sungguh-sungguh.

Selain tanggung jawabnya di bidang hubungan luar, pemasaran, dan investasi, Roberto Lai juga memberikan kontribusi luar biasa dalam membantu partisipasi Timor Leste dalam proses aksesi menuju keanggotaan dalam WTO (Organisasi Perdagangan Dunia) dan ASEAN (Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara).

Sebagai landasan kuat dalam hidupnya, Roberto Lai teguh memegang ajaran Alkitab yang terdapat di 1 Korintus 10:31: “Aku menjawab: Jika engkau makan atau jika engkau minum, atau jika engkau melakukan sesuatu yang lain, lakukanlah semuanya itu untuk kemuliaan Allah.” Filosofi ini mendorongnya untuk memberikan yang terbaik dalam setiap hal yang dilakukannya, dengan tujuan untuk memberikan kemuliaan bagi Tuhan melalui dedikasi dan pelayanannya bagi bangsa dan negaranya.

(Humas)

Tags: , , , |
Share :

More News